Peran Marketing Dalam Bisnis: Inilah Pentingnya!

Photo of author

Ditulis oleh Andrian Permana

As a lecturer, researcher, trainer and also someone who likes to write

Peran Marketing Dalam Bisnis – Seperti diketahui, marketing menjadi bagian tak terpisahkan dalam manajemen bisnis. Bahkan, bagaimana bisnis akan berjalan dan berkembang salah satunya sangat dipengaruhi oleh bagaimana marketing bisnis tersebut dikelola.

Secara umum, marketing disebut juga sebagai aktivitas pemasaran. Tentu saja, tujuan dari aktivitas ini adalah memasarkan produk atau layanan bisnis pada target konsumen agar terjadi transaksi dan mendapatkan keuntungan.

Marketing dalam bisnis, Sumber: pexels.com
Marketing dalam bisnis, Sumber: pexels.com

Meskipun terlihat cukup sepele, namun ada kerumitan tersendiri, terutama perihal penentuan strategi marketing yang tepat. Hal inilah yang membuat perusahaan umumnya akan melakukan pemilihan yang cenderung sekektif untuk staf di bidang marketing.

Nah, pada kesempatan ini akan dibahas tentang peran penting marketing dalam pemasaran bisnis serta strategi marketing yang tepat di mana nantinya bisa meningatkaan kemampuan untuk mendapatkan lebih banyak keuntungan.

Peran Marketing Dalam Bisnis, Apa Saja?

Peran marketing dalam bisnis, Sumber: pexels.com
Peran marketing dalam bisnis, Sumber: pexels.com

Dari pembahasan sebelumnya, bisa dikatakan jika marketing adalah ujung tombak suatu bisnis. Untung ruginya bisnis dapat dilihat dari proses marketingnya.

Oleh karena itu, orang yang berkedudukan sebagai staf marketing harus pandai dalam menyusun strategi. Jangan sampai salah dalam mengambil strategi, karena dampaknya terhadap kehidupan bisnis sangat tinggi.

Tidak hanya itu, marketing harus ditunjang dengan strategi yang baik dalam menangani masalah di pasar. Inilah alasan pentingnya perencanaan dan pengamatan yang baik terhadap kondisi pasar, terutama untuk mengetahui kebutuhan masyarakat.

Berbekal pengetahuan tentang kondisi pasar, produk yang dihasilkan nantinya bisa dibentuk sedemikian rupa sehingga bisa diterima dengan lebih mudah oleh masyarakat. Hal semacam inilah yang nantinya turut meningkatkan daya saing bisnis di mata para kompetitor.

Hal lain terkait marketing yang juga perlu diketahui adalah orientasi kerja. Terkait hal ini, kepuasan pelanggan menjadi orientasi utama dari kegiatan marketung yang dilakukan. Pasalnya, pelanggan yang puas bisa menjadi bukti baiknya pelayanan yang diberikan.

Baca Juga: Tugas Seorang Marketing Perusahaan, Apa Saja?

Membangun Sistem Marketing Dalam Bisnis

Membangun sistem marketing dalam bisnis, Sumber: zekadigital.com
Membangun sistem marketing dalam bisnis, Sumber: zekadigital.com

Pentingnya peran marketing dalam bisnis menjadi salah satu sebab kenapa aktivitas ini harus dipersiapkan dengan matang. Tentu, membangun sistem marketing yang tepat termasuk salah satu langkah perencanaan pemasaran yang penting untuk dilakukan.

Berbekal dengan sistem marketing yang dimiliki, Anda nantinya akan memiliki pola marketing baku yang akan memudahkan aktivitas pemasaran. Tidak hanya itu, sistem ini pun akan memudahkan Anda untuk melakukan evaluasi guna meningkatkan efektivitas pemasaran.

Lalu, bagaimana cara membangun sistem marketing yang baik di dalam bisnis? Berikut ini ulasan lengkapnya.

1. Menentukan Target Pasar

Menentukan target pasar, Sumber: pexels.com
Menentukan target pasar, Sumber: pexels.com

Untuk membangun sistem marketing, menentukan target pasar adalah hal pertama yang harus dilakukan. Coba bayangkan, apakah pemasaran yang dilakukan akan efektif ketika Anda tidak mengetahui siapa sasaran pemasaran yang Anda miliki?

Tentu saja, secara umum, jawaban untuk pertanyaan tersebut adalah tidak. Tanpa adanya target pasar yang spesifik, pebisnis nantinya akan melakukan pemasaran secara random di mana peluang untuk mendapatkan konsumen pun cenderung lebih rendah.

Lalu, apa yang perlu dilakukan untuk membentuk target pasar?

Hal pertama yang harus dilakukan adalah memahami detail produk dan layanan. Perkirakan siapa yang sekiranya memerlukan produk atau layanan tersebut. Nah, dari sini, Anda bisa melengkapinya dengan berbagai kategori lain untuk kemudian membuatnya menjadi target market.

2. Membuat Konsep Produk

Membuat konsep produk, Sumber: pexels.com
Membuat konsep produk, Sumber: pexels.com

Selain menentukan target market, berkaitan dengan membentuk sistem marketing, Anda juga sebaiknya membuat konsep produk. Ini adalah salah satu poin yang cukup krusial di mana nantinya akan berpengaruh pada kredibilitas bisnis.

Perlu digarisbawahi bahwa konsumen senantiasa menginginkan produk dengan kualitas terbaik. Bahkan, tidak jarang, mereka juga ingin mendapatkan harga yang cenderung lebih terjangkau untuk produk yang diinginkan.

Hal semacam ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para pebisnis. Tentu, agar bisa memberikan kepuasan maksimal bagi setiap konsumen, Anda harus membuat konsep produk yang mampu menjawab kebutuhan mereka.

Terkait produk, Anda tidak cukup hanya membuat produk murah saja. Lebih dari itu, Anda sebaiknya senantiasa melakukan inovasi. Ya, inovasi produk secara umum akan memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen serta meningakatkan nilai jual produk atau layanan Anda.

Baca Juga: Detail Proses Perencanaan Produk, Seperti Apa?

3. Mengelola Harga Jual

Mengelola harga jual, Sumber: pexels.com
Mengelola harga jual, Sumber: pexels.com

Masalah harga memang menjadi hal yang sangat krusial perihal upaya membuat sistem marketing. Pasalnya, keberhasilan marketing, yang ditandai dengan terjadinya transaksi, salah satunya dipengaruhi oleh harga produk atau jasa yang ditawarkan.

Bisa jadi, harga yang cenderung lebih terjangkau akan mendatangkan lebih banyak konsumen untuk bertransaksi. Namun, Anda perlu memahami bahwa harga yang terlalu murah akan membuat keuntungan yang didapatkan cenderung minimal.

Nah, terkait dua hal tersebut, melakukan kalkulasi adalah hal utama yang harus Anda lakukan. Dalam hal ini, hitung keseluruhan kebutuhan mulai dari bahan baku, pengolahan dan biaya tambahan lainnya termasuk margin untuk menentukan harga jual.

Sebagai tambahan, memberikan harga di atas rata-rata sebenarnya bisa dijadikan opsi. Namun, tentu saja, harga yang tinggi harus ditunjang dengan layanan yang memuaskan serta produk yang berkualitas.

4. Menyusun Rantai Distribusi

Ilustrasi rantai distribusi, Sumber: zekadigital.com
Ilustrasi rantai distribusi, Sumber: zekadigital.com

Untuk membangun sistem marketing, menyusun rantai distribusi juga menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan. Pasalnya, rantai distribusi memiliki pengaruh terutama pada perhitungan biaya operasional perusahaan.

Terkait hal ini, agar sistem marketing bisnis Anda berjalan lancar, berusahalah untuk memperpendek rantai distribusi. Hal ini bertujuan untuk mengurangi selisih harga dari produsen ke konsumen.

Tentu saja, dengan jalur distribusi yang lebih pendek, harga produk pun akan lebih terjangkau ketika sampai di tangan konsumen. Selain itu, konsumen pun akan mendapatkan produk atau layanan yang Anda tawarkan dengan lebih cepat.

jasa pembuatan website indonesia

Nah, berkaitan dengan rantai distribusi, membentuk jaringan bisnis adalah langkah yang tepat guna dilakukan. Dengan jaringan yang dimiliki, proses marketing pun akan lebih mudah dan hasilnya akan lebih efektif.

Dari beberapa poin di atas, membentuk sistem marketing sebenarnya bisa dilakukan dengan cukup mudah asalkan Anda memiliki pattern yang jelas. Oleh karenanya, berusahalah untuk merumuskan visi dan misi perusahaan terlebih dahulu sebelum melanjutkan langkah.

Selain itu, untuk memaksimalkan marketing yang diupayakan, memanfaatkan teknologi adalah suatu keharusan. Pasalnya, jika ditelaah, marketing bisnis hari ini mengarah ke dunia digital yang menawarkan jangkauan target konsumen lebih luas dan tak terbatas.

Layanan Zeka Digital, Sumber: zekadigital.com
Layanan Zeka Digital, Sumber: zekadigital.com

Zeka Digital menawarkan layanan pembuatan website yang bisa dimanfaatkan untuk penerapan strategi dan sistem marketing yang lebih efisien. Berbekal website yang dimiliki, Anda bisa mendisplay profil perusahaan dan produk serta layanan dengan lebih rapi dan lengkap.

Tidak hanya itu, Anda pun nantinya juga bisa melakukan optimasi pada website yang dimiliki. Dengan optimasi yang dilakukan, website Anda akan muncul di halaman awal mesin pencari Google dan kepercayaan konsumen pun akan meningkat.

Tertarik untuk menggunakan jasa pembuatan website kami?

Tinggalkan komentar

logo zeka digital official

Zeka Digital merupakan penyadia jasa digital marketing di Indonesia. Kami melayani untuk produk / layanan / jasa yang syar'i. Nikmati pelayanan yang prima, profesional dan amanah untuk usaha di seluruh Indonesia.

Tentang Kami

Zeka Digital - Penyedia Jasa Pemasaran Digital

Pringgolayan, RT.02/RW.44, Banguntapan,
Bantul, Yogyakarta 55198.

0811-265-1453
[email protected]

Chat Konsultasi