Digital marketer menjadi sebuah profesi yang banyak digandrungi millenials dan generasi Z dewasa ini. Tidak dapat dipungkiri, kehadiran media sosial dan perkembangan dunia digital yang berkembang pesat, membuat posisi ini banyak dicari berbagai perusahaan.
Baik korporasi maupun digital startup mencari para digital marketer. Bukan hanya sebagai inovasi strategi pemasaran, melainkan juga untuk memenangkan persaingan bisnis di dunia online.
Digital marketing adalah istilah yang digunakan untuk kegiatan pemasaran produk yang menggunakan teknologi digital. Tujuannya untuk menjangkau dan mengarah ke pelanggan serta meningkatkan penjualan melalui serangkaian teknik pemasaran digital.
Seiring dengan perkembangannya, internet telah menjadi media promosi yang paling banyak digunakan oleh para pelaku digital marketing. Namun, media digital bukan hanya sekedar media untuk melakukan pemasaran.
Lantas, bagaimana cara menjadi seorang digital marketer yang handal?
Skill yang Harus Dimiliki
Tak heran, digital marketer menjadi salah satu profesi yang diperhitungkan saat ini. Bahkan, bagi seorang pebisnis pun, penting bagi Anda untuk menguasai bidang satu ini.
Lantas, apa saja skill yang harus dimiliki oleh digital marketer yang handal sehingga banyak dicari?
1. Mempertajam Skill Analisis
Skill analisis menjadi salah satu skill penting yang dimiliki setiap digital marketer. Hal ini dibutuhkan agar dapat menganalisis setiap kegiatan atau aktivitas marketing yang mereka lakukan.
Tak hanya itu, mereka juga harus dapat menganalisis setiap kebutuhan dan konversi penjualan dari website yang mereka miliki. Dengan kemampuan analisis yang mumpuni, diharapkan mereka dapat meningkatkan penjualan di dunia online.
Selain itu, kemampuan analisis ini bisa memberikan prediksi langkah dan kebutuhan yang harus diambil beberapa tahun ke depan.
2. Kemampuan Visualisasi Data yang Baik
“Marketing without data is like driving with your eyes closed”
Seperti kata kutipan di atas, sebagai seorang marketer, apalagi digital marketer, keberadaan data menjadi salah satu hal yang sangat vital. Data diperlukan sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan keputusan yang mereka ambil.
Dengan demikian, kegiatan atau aktivitas marketing yang mereka lakukan sudah berdasarkan data yang valid dan dapat dipertanggungjawabkan.
Tak hanya itu, seorang digital marketer harus mampu menyajikan data dengan baik sebagai bentuk evaluasi. Untuk itu, kemampuan mengolah dan memvisualisasikan data yang baik sangat diperlukan untuk menjadi digital marketer yang handal.
3. Adaptable dengan Perkembangan Teknologi
Seperti yang sudah Anda ketahui, digital marketer merupakan sebuah profesi yang erat kaitannya dengan dunia digital dan teknologi yang selalu berkembang. Untuk itu, penting bagi seorang digital marketer untuk selalu beradaptasi dengan perkembangan dunia digital dan teknologi terkini.
Akhirnya, skill yang dimiliki mereka akan selalu berkembang dan tune-in dengan update teknologi terbaru. Dengan demikian, strategi pemasaran yang diterapkan pun akan senantiasa relevan.
4. Aktif di Media Sosial
Tidak dapat dipungkiri, media sosial merupakan komponen penting dalam channel digital marketing. Oleh karena itu, untuk menjadi digital marketer yang handal, Anda harus dapat aktif dan menguasai kemampuan media sosial dengan baik.
Mereka harus mampu menyusun strategi untuk memperluas jaringan pemasaran melalui media sosial. Selain itu, media sosial juga berperan penting untuk memperluas leads bisnis produk yang mereka tawarkan.
5. Memiliki Pondasi Technical Skill yang Kuat
Tak ada salahnya untuk memperlajari dasar technical skill, seperti dasar web development atau video editing. Hal ini diperlukan agar mereka juga dapat berkomunikasi baik dengan tim web developer atau video creator.
Dengan demikian, mereka dapat saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk membuat digital marketing campaign. Selain itu, dasar ilmu yang dimiliki akan memudahkan seorang digital marketer untuk merumuskan strategi pemasaran yang baru.
6. Mengasah Soft Skill
Soft skill terkadang memang terdengar sederhana, namun untuk menjadi digital marketer yang handal, Anda harus mampu berkomunikasi dengan baik. Selain itu, Anda juga harus mampu menjadi pribadi yang fleksibel terhadap pekerjaan maupun pelanggan.
Penting bagi seorang digital marketer untuk menyeimbangkan antara technical skill dan soft skill mereka. Dengan demikian, nantinya mereka akan lebih mudah dan tepat dalam merencanakan strategi marketing yang hendak diaplikasikan.
7. Dapat Bekerjasama dalam Tim
Seorang digital marketer juga harus dapat menjadi team player yang baik untuk bekerjasama dengan anggota tim lain. Sebab, untuk membuat sebuah digital marketing campaign, akan membutuhkan resource atau bantuan dari tim lain seperti web developer, social media, content creator, dan lainnya.
Selain dapat meringankan pekerjaan mereka, hal ini akan memudahkan mereka untuk bertukar pikiran. Tidak hanya itu, nantinya, akan ada insight dari setiap anggota tim untuk memaksimalkan strategi pemasaran yang digunakan.
Cara Menjadi Digital Marketer yang Baik
Menjadi digital marketer yang baik memang bukanlah hal yang mudah, dibutuhkan strategi dan juga cara untuk menarik kepercaayaan klien. Untuk mengetahui caranya, berikut ulasan lengkapnya.
1. Set Kredibilitas Perusahaan Digital Marketing
Tidak hanya menawarkan keuntungan dari jasa yang Anda tawarkan, Anda juga harus mengatur nilai dari layanan. Tentu Anda ingin memberikan klien potensial untuk mengunjungi website bisnis Anda. Oleh karena itu, setiap kredibilitas itu dibutuhkan.
Selain itu, penting bagi Anda untuk memberikan bukti bahwa klien Anda merasa puas dengan layanan Anda. Testimoni dari klien dapat menjadi salah satu cara untuk membangun kredibilitas perusahaan digital marketing Anda. Tapi, jangan lupa untuk mempertimbangkan unsur kerahasiaan.
Jika klien Anda tidak bersedia untuk dicatatkan dalam portofolio atau testimonial, Anda masih dapat memberitahu masalah yang dihadapi klien lebih umum dan cara Anda untuk menyelesaikannya tanpa menyebut nama-nama klien Anda.
Ketika kerahasiaan merupakan faktor penting untuk klien Anda, pengunjung situs Anda akan pasti mengerti mengapa Anda tidak bisa mendaftar nama-nama klien Anda. Namun, jangan biarkan mereka hanya berasumsi, jelaskan hal ini di situs Anda.
2. Mendominasi Search Engine
Tidak ada strategi yang lebih tepat selain Search Engine Optimization (SEO) dalam mendominasi mesin pencari online. SEO adalah salah satu strategi pemasaran paling efektif yang dapat Anda terapkan.
Strategi SEO Anda akan dianggap berhasil jika situs bisnis Anda muncul di halaman pertama dari mesin pencari, yang sekarang didominasi oleh Google. Salah satu caranya adalah dengan memasukkan kata kunci tertentu pada isi artikel yang Anda tulis di situs blog bisnis layanan Anda.
Anda juga harus meningkatkan page speed karena semakin cepat situs Anda terbuka, semakin besar kemungkinan Google menempatkan link situs Anda pada halaman pertama.
3. Mudah Dihubungi
Satu hal yang kedengarannya sepele, tapi masih cukup banyak layanan website bisnis yang tidak menentukan info kontak mereka. Akibatnya, setiap pengunjung situs mengalami kesulitan menghubungi perusahaan digital marketing Anda. Bahkan, ketika Anda menjual jasa Anda secara digital, Anda tentu ingin menghasilkan lead.
Tapi, bagaimana hal ini bisa terjadi jika bisnis layanan pengunjung situs Anda tidak dapat menghubungi Anda? Masukkan alamat e-mail, nomor telepon, dan fax. Anda juga dapat memberikan formulir online.
Pastikan bahwa informasi kontak Anda masukkan dapat dilihat dengan mudah oleh pengunjung situs Anda dan dapat diakses pada setiap halaman.
4. Memberikan Kejelasan
Spesifiklah tentang jenis layanan yang Anda tawarkan. Mengambil keuntungan dari penggunaan website, blog, atau media sosial. Jangan membuat mereka merasa bingung atau bertanya-tanya sendiri.
Selain memberikan informasi yang lengkap tentang jenis layanan yang ditawarkan, Anda juga dapat menyantumkan beberapa proyek yang Anda kerjakan sebelumnya. Dengan begitu, calon konsumen dapat menilai kualitas layanan Anda melalui itu.
5. Mengunggulkan Fleksibilitas
Anda sudah mengutip beberapa testimonial dan bukti bahwa klien puas dengan layanan yang Anda berikan. Tapi apakah itu cukup untuk menarik perhatian klien potensial lainnya?
Mereka juga ingin tahu apakah Anda siap untuk menyesuaikan layanan Anda terhadap keinginan dan kebutuhan klien. Jadi, periksa kembali penjualan Anda.
Jelaskan bahwa Anda benar-benar siap dan bersedia untuk menyesuaikan layanan Anda dengan kebutuhan dan keinginan klien. Jika klien Anda terdiri dari beberapa kategori, Anda dapat membahasnya satu per satu dan menjelaskan bagaimana Anda beradaptasi untuk memenuhi kebutuhan mereka.
Beberapa hal di atas adalah cara praktis menjadi digital marketer yang handal. Digital marketer yang baik bukan berarti seberapa besar perusahaan Anda tapi seberapa baik Anda menangani klien Anda.
Selain itu, untuk mendapatkan hasil maksimal dari aktivitas marketing digital, tentu saja Anda harus melakukan optimasi website guna menjangkau lebih banyak target konsumen. Serta, optimasi berguna untuk memaksimalkan visibilitas bisnis yang Anda pasarkan.
Nah, Zeka Digital memberikan layanan optimasi SEO untuk memaksimalkan visibilitas website bisnis. Berikut project penanganan yang pernah Kami kerjakan pada website klien Kami.